Ilong (deadline-news.com)-palusulteng- Walikota Palu Drs.Hidayat, M.Si menghadiri musyawara perencanaan pembangunan (Musrenbang) se provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) di ruang pertemuan hotel santika Palu Senin (8/4-2019).
Adalah membangun kembali Sulawesi Tengah melalui penguatan mutu manusia dan infrastruktur, tema Musrembang itu. Gubernur sulteng, Drs.H. Longky Djanggola, M.Si sekaligus membuka dan menyampaikan sambutan.
“Pasca bencana alam (gepam bumi, tsunami dan likuifaksi) Palu, Sigi, Donggala dan Parigi Moutong membutuhkan anggaran rehabilitasi infrastruktur kurang lebih Rp, 20 triliun. Olehnya dibutuhkan sinergisitas seluruh sumber daya yang ada, termasuk pemerintah Pusat, kabupaten dan Kota untuk Sulteng Bangkit dan Kuat,”tegas Gubernur Longki dalam sambutannya.
Selain walikota Palu juga hadir Dirjen Bina Administrasi Kewilayahan Kementerian Dalam Negeri RI, Eko Subowo yang mewakili Menteri Dalam Negeri RI Tjahyo Kumolo.
Terlihat pula sejumlah Bupati se sulteng, serta kepala dinas dan badan serta dari stakeholder dan unsur forkompinda Se Sulteng pada Musrembang itu.Walikota Palu Hidayat menerima piagam penghargaan kategori terbaik IV se Sulteng.
Selain walikota Hidayat, juga sejumlah kepala daerah lainnya menerima piagam penghargaan dari Pemprov Sulteng yang diserahkan langsung oleh Gubernur Longki Djanggola. (rilis humas Pemkot Palu).***