Antasena (deadlinews.co) – Palu – Wakil Gubernur Sulawesi Tengah, dr. Reny A. Lamadjido, menghadiri pelepasan jenazah almarhumah Ir. Erni Muslimin, purna bakti Kepala UPT-BLK Disnakertrans Sulawesi Tengah, di Jalan Balai Kota Timur pada Minggu (16/3/2025).
Wagub, Reny Lamadjido menyampaikan belasungkawa yang mendalam atas meninggalnya Ir. Erni Muslimin, terima kasih atas dedikasi pengabdiannya, almarhumah tercatat sebagai Kepala UPT-BLK Disnakertrans Sulawesi Tengah, yang mana almarhuma pensiun pada tanggal 1 Oktober 2021 dan dinaikkan pangkat satu tingkatan menjadi pembina utama muda dengan golongan ruang IV/C. Almarhuma meninggal hari sabtu (15/03/2025) Pukul 12:10 Wib di Jakarta.
Atas nama pemerintah daerah mengucapkan banyak terima kasi atas pengabdiannya untuk meningkatkan kualitas tenaga kerja di daerah ini, dan rekan-rekan kerja beliau akan selalu mengingat kebaikan yang beliau perbuat. “Insya Allah semoga jenazah beliau diterima di sisi Allah SWT.
“Dengan ini saya melepas jenazah untuk keperistirahatan terakhirnya. semoga segala kebaikannya menjadi amal jariyah dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan, Ucapnya.
Prosesi ditutup dengan penyerahan santunan duka secara simbolis dari Pemerintah kepada perwakilan keluarga Almarhum.
hadir melayat jenazah antara lain Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah, serta Jajaran Pemerintah Kota Palu dan masyarakat, saudara, handaitaulan serta kerabat Almarhumah.
*Biro Administrasi Pimpinan*