Sunandar Alias Panji (deadline-news.com)-Donggalasulteng-Pekan Olahraga Pejalar daerah (Popda) yang berlangsung sejak 24-27 November 2021 di Banawa Kabupaten Donggala Sulawesi Tengah telah berakhir.
POPDA itu resmi ditutup pada Sabtu (27/11-2021), oleh Gubernur Sulteng Rusdy Mastura yang dipercayakan ke Wakil Bupati Donggala Muh Yasin dan dihadiri oleh seluruh perwakilan kontingen dari daerah yakni kota dan Kabupaten Masing- masing.
Adalah kota Palu peraih medali terbanyak, dengan total 50 medali dari 191 medali yang diperebutkan dengan rincian sebagai berikut, 27 Emas, 9 perak dan 14 perunggu.
Kemudian menyusul tuan rumah (Donggala) dengan perolehan medali 47, dengan rincian 4 Emas, 18 Perak dan 25 perunggu, total medali yang dibawa pulang sebanyak 47.
Di Posisi ketiga perolehan medali adalah Banggai dengan rincian 12 Emas, 10 perak dan 6 perunggu, total peroleh medali yang diboyong sebanyak 28.
Sementara di posisi ke empat perolehan medali adalah Parigi Moutong sebanyak 24 medali dengan rincian 8 Emas, 5 perak dan 11 perunggu.
Menyusul di Posisi kelima Tolitoli dengan perolehan medali 15, dengan rincian Emas 0, Perak 7 dan perunggu 8.
Sedangkan di posisi buncit adalah Banggai Kepulauan dengan perolehan medali 5, dengan rincian sebagai berikut, 1 Emas, 1 Perak dan 3 perunggu.
Panitia POPDA Donggala Sitti Zulaeha alias Nona mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah terlibat menyukseskan pelaksanaan POPDA 2021 itu.
“Kami segenap penyelenggara dan tuan rumah berterima kasih kepada semua pihak yang telah turut menyukseskan pelaksanaan POPDA 2021 di Donggala,”ujar Nona. ***