Palu (deadline-news.com) – Ketua DPRD Kota Palu Drs.H.Ishak Cae, M.Si mengatakan pada massa sidang Cawu I 2018 nanti, pihaknya (DPRD Kota Palu) akan lebih fokus membahas revisi RPJMD, meski sejumlah Rencana Peraturan daerah (Raperda) juga ikut dibahas dimasa sidang Cawu I nanti.
“Pembahasan RPJMD ini diupayakan selesai pada masa sidang caturwulan I, selanjutnya kita akan bahas juga sejumlah Raperda yang sudah diagendakan,”ujar Ishak seperti dikutip di antara.com Rabu (27/12-2017).
Politisi Partai Golkar ini menjelaskan, pembahasan RPJMD menjadi prioritas DPRD untuk dibahas di tingkat selanjutnya, sebab banyak hal yang menjadi catatan untuk menjadi bahan pertimbangan Pemkot Palu.
Dia mencontohkan pembahasan sektor pendapatan, perlu digenjot semaksimal mungkin dimulai dari penentuan pemetaan potensi pendapatan.
“Sehingga tidak bisa serta merta sekian pendapatan yang harus disetujui. Hal ini perlu kajian-kajian potensi yang dimiliki pemerintah daerah,”tuturnya.
Lebih lanjut ia menjelaskan, berdasarkan kajian-kajian potensi yang dimiliki Pemkot tersebut, maka hasil itulah yang akan ditetapkan bersama.
Sejauh ini menurut Ishak, pada pembahasan sebelumnya masih banyak potensi pendapatan yang dimiliki Pemkot Palu namun belum terkelola secara menyeluruh, karena itu perlu dibahas secara alot sehingga diharapkan bisa mempengaruhi kenaikan pendapatan daerah.
Pada revisi itu, kata Ishak, tidak banyak hal perubahan, hanya saja sejumlah item yang ada didalamnya perlu dirasionalkan kembali, sebab menurut DPRD masih ada hal yang belum terakomodasi dengan baik.
“Untuk merasionalkan satu item program itu kan membutuhkan waktu, sehingga ini perlu dibahas cukup serius bersama pemerintah kota,” terangnya. ***